Setelah gagal meraih poin pada dua laga terakhir di kandang sendiri, Pelita Bandung Raya akan melakoni laga tandang yang cukup berat menghadapi Persela di Stadion Surajaya Lamongan,Rabu (27/3).Jika kalah lagi, PBR yang saat ini berada di posisi 16 akan semakin gawat.
Dalam posisi kritis seperti itu, PBR harus berjuang ekstra keras di Lamongan .Minimal Eka Ramdani dkk.harus bisa mencuri satu poin di kandang Persela.
“ Kami sudah banyak kehilangan poin di kandang sendiri. Tak ada pilihan lagi ,kami harus mencari gantinya dalam laga tandang.Salah satunya di kandang Persela,” kata kapten PBR, Eka Ramdani.
Meraih kemenangan di kandang lawan bukan hal yang mustahil buat The Boys Are Back.Mereka pernah melakukan itu kandang Gresik United beberapa waktu lalu dan berharap mengulanginya saat dijamu Persela.
Arsitek PBR, Daniel Janackovic mengaku telah mengojlok pemain asuhannya secara maksimal menghadapi Persela.Apalagi masa persiapan menjelang laga tandang ini cukup panjang.
Darko yang membawa 19 pemain ke Lamongan mengatakan pemain asuhannya dalam kondisi siap tempur mengadapi Laskar Joko Tingkir . Ia pun telah menyiapkan strategi yang jitu untuk meredam tuan rumah.
“Tuan rumah pasti akan bermain agresif untuk meraih poin penuh. Menghadapi mereka kami terus mematangkan skema serangan balik, “ ujar Darko.
sumber : pelitabandungraya.com
No comments:
Post a Comment